Thursday, June 1, 2017

CARA MENAMPILKAN FORMAT TANGGAL DI MAIL MERGE MS WORD

Anda pernah menggunakan mail merge dalam pengetikan undangan atau apa saja yang menggunakan fasilitas mail merge? Jika belum silakan pelajari mail merge untuk menghemat pengetikan dan efisiensi, jika anda mengetik undangan dengan tujuan berbeda beda, atau tanggalnnya masing-masing dan seterusnya. Intinya ada dokumen utama dan data yang akan di undang atau data yang lain, yang biasanya data disimpan dalam excel.
Pernah mengalami data tanggal atau format angka, tidak sesuai dengan yang kita inginkan, misalnya ingin menampikan tangal 29 Juli 2014 tetapi munculnya 29/07/2014 atau sebaliknya dan misal angka 1250000 ingin ditampilan 1.250.000. Inilah cara memformat dalam word atau dokumennya:
  1. Pada dokumen word, untuk menampilkan kode field atau field data dengan cara tekan Alt+F9, semua field akan tampil dengan kode, misalnya { MERGEFIELD Tanggal } ini pada field Tanggal, untuk mengembalikan tekan kembali Alt+F9
  2. Kemudian tambahkan setelah nama field dengan format yang diinginkan misalnya { MERGEFIELD Tanggal \@ " dd MMMM yyyy" } untuk menampilkan 29 Juli 2015
Mudah bukan ?
Format ini dapat diubah sesuai dengan kebutuhan termasuk format angka, sesuai dengan format cell yang ada pada excel.
Contoh:
  1. Untuk menampilkan format angka ribuan dengan titik 1234567 menjadi 1.234.567 adalah { MERGEFIELD Angka \# #.###
  2. Untuk menampilkan angka ribuan dengan 2 angka dibelakang koma, 123456,78 menjadi 123.456,78 adalah { MERGEFIELD Angka \# #.###,00 }
dan lain sebagainya

Untuk menampilkan kode field dapat dilakukan dengan cara klik kanan fieldnya kemudian klik Togles Field Codes dan sebaliknya ini akan menampilkan kode field satu persatu field yang kita pilih. Lalu tambahkan format yang kita inginkan.
Selamat Mencoba!

No comments: